• Skip to primary navigation
  • Skip to main content
  • Skip to primary sidebar
  • Skip to footer

BURANGIR.COM

Untuk Hidup Sehat Alami dan Bahagia

  • Kesehatan
    • Parenting
    • Diet
  • LifeStyle
  • Kuliner
  • Wisata
  • Khasiat & Manfaat
  • Other
    • Asri
    • Edukasi
    • Unik
    • Inspirasi
    • Humor
    • OnPhoto
Home / Kesehatan / Keracunan Jengkol, Gejala dan Cara Mengatasinya
Keracunan Jengkol Gejala dan Cara Mengatasinya
Keracunan jengkol tergantung kerentanan dan daya tubuh seseorang karena sensitivitas seseorang terhadap jengkol berbeda-beda.

29 August 2017 by burangir Leave a Comment

Keracunan Jengkol, Gejala dan Cara Mengatasinya

Keracunan Jengkol,  Jengkol memiliki khasiat untuk memperlancar BAB, mencegah penyakit diabetes, bahkan juga bisa digunakan sebagai pestisida alami untuk mengatasi hama walang sangit pada tanaman padi karena jengkol memiliki kandungan asam amino dan sulfur di dalamnya.

Tidak hanya itu, ekstrak air kulit buah jengkol juga dapat digunakan sebagai larvasida untuk mencegah penyakit demam berdarah. Daunnya memiliki khasiat untuk mengobati luka, kudis, eksim, dan bisul. Kulitnya memiliki khasiat untuk mengobati borok. Ekstrak kulit jengkol juga berpengaruh terhadap jentik nyamuk.

Jengkol biasanya digunakan sebagai teman makan dan dapat menjadi berbagai makanan olahan seperti emping, rendang, semur jengkol, balado jengkol, dan lain sebagainya. Namun jika dikonsumsi secara berlebihan maka dapat menyebabkan keracunan.

Mengapa bisa terjadi keracunan jengkol? Keracunan jengkol bisa terjadi karena jengkol memiliki kandungan djenkolic acid. Selain itu keracunan jengkol juga bisa disebabkan sumbatan saluran kemih akibat presipitasi atau pengendapan kristal asam jengkol.

Keracunan Jengkol, Gejala dan Cara Mengatasinya
Keracunan Jengkol, Gejala dan Cara Mengatasinya

Keracunan jengkol tergantung kerentanan dan daya tubuh seseorang karena sensitivitas seseorang terhadap jengkol berbeda-beda.

Keracunan Jengkol, Gejala dan Cara Mengatasinya


Gejala Keracunan Jengkol

Ada sejumlah gejala keracunan jengkol, diantaranya ditandai dengan bau khas jengkol dari mulut, napas, air seni, disertai nyeri perut dan muntah. Saat buang air kecil pun terasa nyeri. Pinggang terasa sakit dan nyeri. Air seni bisa berwana merah karena disertai darah. Ketika ingin kencing, tidak bisa keluar karena terdapat sumbatan.

Keracunan jengkol dapat mengakibatkan rasa nyeri yang hebat dan tidak teratur, gangguan berkemih, encok, dan gagal ginjal akut (terutama dialami pria). Keracunan jengkol timbul karena keasaman urine, kemungkinan jumlah jengkol yang dimakan (semakin banyak jengkol yang dikonsumsi, maka semakin rendah pH darah dan urine), serta sensitivitas terhadap asam jengkol.

BACA JUGA  5 Hal Ini Bisa Membuat Jantung Kamu Semakin Sehat

Cara Mengatasi Keracunan Jengkol

Jika penderita merasakan gejala keracunan yang ringan seperti sakit pinggang dan muntah, maka penderita tidak perlu dirawat inap. Penderita hanya perlu banyak meminum air dan diberikan natrium bikarbonat.

Jika penderita merasakan gejala ekracunan yang berat seperti kencing berdarah atau susah kencing, maka sebaiknya segera dibawa ke rumah sakit. Biasanya bila pasien tidak dapat kencing, maka dokter akan merestriksi cairan dengan infus dekstrosa 5-10% selama empat hingga delapan jam.

Keracunan Jengkol, Gejala dan Cara Mengatasinya 2
Jengkol

Herbal Untuk Mengatasi Keracunan Jengkol

Terdapat sejumlah herbal yang bermanfaat untuk mengatasi keracunan jengkol. Diantaranya buah pepaya dan daun pegagan/kaki kuda. Caranya, gunakan buah pepaya muda, cuci hingga bersih, kemudian di parut. Tambahkan setengah gelas air matang dan beri sedikit garam. Minumlah ramuan tersebut hingga gejala menghilang.

Selain itu Anda juga bisa menggunakan daun pegagan. Caranya, rebuslah sepuluh hingga lima belas daun pegagan dengan menggunakan tiga gelas air, hingga tinggal tersisa satu setengah gelas saja. Saring air rebusan tersebut lalu minum.

Cara yang lain, gunakan campuran dua sendok teh serbuk kopi, satu sendok makan putih telur, dan dua sendok makan madu murni. Seduh dengan segelas air panas. Minum dua kali sehari selagi masih hangat dengan dosis setengah gelas untuk sekali minum.

Namun sebagai catatan, penderita harus berkonsultasi terlebih dahulu kepada dokter sebelum mengkonsumsi ramuan-ramuan herbal tersebut.


Demikian ulasan Keracunan Jengkol, Gejala dan Cara Mengatasinya, semoga bermanfaat buat sobat pembaca burangir.com

Filed Under: Kesehatan Tagged With: Keracunan Jengkol, Makanan

Related Posts

  1. Bahayakah, Cegukan Pada Bayi Dan Bagaimana Cara Mengatasinya?
  2. Penyebab, Gejala dan Cara Mengatasi Depresi
  3. Masalah Kesehatan Saat Puasa Dan Cara Ampuh Mengatasinya
  4. Penyebab Diare, Gejala, Pengobatan dan Cara Pencegahan
  5. Keluhan Awal Kehamilan Dan Cara Mengatasinya
  6. Gejala Gejala Yang Berkaitan Masalah Batu Ginjal Pada Wanita
  7. Usai Melahirkan Rambut Rontok Banyak? Ini Cara Mengatasinya!
  8. Mengenal Penyakit Asam Urat, Penyebab, Gejala Dan Cara Mengobatinya

Reader Interactions

Leave a Reply Cancel reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Primary Sidebar

Popular Posts

  • Solusi Anak Sulit Makan Anak Sulit Makan, Dampak dan Solusinya posted on 18 October 2017
  • Manfaat Buah Pinang Muda 7 Manfaat Buah Pinang Muda Wajib Anda Ketahui posted on 1 April 2017
  • 10 Tips Cara Menghindari Jerawat Agar Tidak Muncul Kembali Tips Mengatasi Jerawat Membandel posted on 24 June 2017
  • Diet Rendah Kalori Diet Rendah Kalori ? Hindari 10 Jenis Makanan ini posted on 20 July 2017
  • Cerebral Palsy Adalah Cerebral Palsy Adalah…, Penyebab, Gejala dan Cara Menangani posted on 7 August 2017
  • Seberapa Banyak Minum Air Putih Supaya Sehat? Seberapa Banyak Minum Air Putih Supaya Sehat? posted on 5 October 2017
  • Khasiat Daun Salam Untuk Kesehatan Khasiat Daun Salam Untuk Kesehatan posted on 19 September 2018

Recent Posts

  • 5 Aplikasi Resep Masakan Terbaik Untuk Android dan iPhone Gratis 18 November 2020
  • Tips Mengembangkan Bisnis Kuliner Rumahan Modern 4 October 2020
  • 5 Gaya Hidup Untuk Membangun Relasi yang Baik Dengan Semua Orang  7 February 2020
  • Tak Kalah Keren dengan Wisata Lainnya, 12 Museum di Malang yang Penuh Sejarah 29 January 2020
  • Resep Ayam Bakar Madu Istimewa, Cocok Untuk Menemani Malam Tahun Barumu 18 December 2019
  • Pengin Diet Sehat yang Tidak Menyiksa? Ikuti Cara Diet sehat Berikut Ini! 14 August 2019
  • 10 Makanan dan Obat Herbal Alami Penurun Kolesterol 29 July 2019

Recent Comments

  • agen sbobet casino casino online on 10 Manfaat Masker Jeruk Nipis Wajib Anda Ketahui
  • deposaja on Anak Sulit Makan, Dampak dan Solusinya
  • link alternatif on 10 Manfaat Masker Jeruk Nipis Wajib Anda Ketahui
  • www.space513.com on 10 Manfaat Masker Jeruk Nipis Wajib Anda Ketahui
  • situs judi on Anak Sulit Makan, Dampak dan Solusinya

Tags

Alami alpukat Anak apel bayi buah diabetes Diet gigi Haid Hamil Humor insomnia inspirasi Jerawat kesehatan Kesehatan Jantung Khasiat kolesterol Kulit Lidah Buaya Makanan makanan sehat Manfaat Menjaga Kesehatan Ginjal nutrisi obat asam urat obat hipertensi obat sakit asma obat sakit gigi pengobatan Penyakit perawatan Perawatan Kulit Perawatan Rambut Psikologi Puasa Rambut Resep Sehat sehat dengan herbal Serangan Jantung Tips tomat unik

Footer

About Us

ww.burangir.com adalah media blog yang mengulas topik tentang Kesehatan, Lifestyle, Kuliner dan Gaya Hidup serta topik menarik lainnya.

Categories

Arsip

  • Term Of Services
  • Disclaimer
  • Privacy Policy
  • Contact Us
  • About Us

Copyright © 2023 · Gen Polos on Genesis Framework · WordPress · Log in